Kamis, 13 Desember 2012

MENGOPTIMALKAN KOMPUTER KEMBALI SEPERTI BARU


Performance komputer saat baru dan sudah sering di pakai tentu saja berbeda. beberapa orang beranggapan karena kemampuan hadware yang sudah menurun karena volume pemakaian. tapi bagi saya statment tersebut tidak tepat. performance komputer bukan hanya dari hardware saja tapi juga dari Sistem yang ada pada komputer. kenapa bisa? karena semakin sering volume pemakaian komputer maka semakin banyak file file temp yang secara otomatis tersimpan dan mengganggu kinerja  komputer kita.

nah yang jadi pertanyaan seberapa seringkah kita maintenance komputer kita? atau kita pake tingal pake aja tanpa ada maintenance yang kita lakukan.. motor aja butuh di servis..apalagi komputer kita.

mungkin kita tidak sadar..ternyata windows sudah menyediakan beberapa tools untuk maintenance komputer kita. jadi buat yang merasa performance komputer kita sudah agak menurun dari ketika awal kita membeli komputer, jangan dulu berburuk sangka menyalahkan hardware kita yang sudah menurun kemampuanya. berikut ini adalah beberapa tools yang disediakan windows untuk "Servis" komputer kita.. dan alangkah lebih baknya jika kita secara rutin melakukan beberapa hal berikut untuk memulihkan performance komputer kita :



  1. DISK CLEANUP 
langkah awal yang kita lakukan adalah Disk Cleanup. fungsi Disk  Cleanup adalah untuk membersihkan sistem windows dari file file sampah yang di hasilkan sistem seperti temp, recycle bin, dll. untuk menjalankan Disk Cleanup bisa melalui tahapan berikut
  •  Click kanan>properties pada drive/partisi yang akan di cleanup lewat windows explorer. pada contoh saya memakai drive c:


    • klik Disk Cleanup dan akan muncul calculating space. biarkan saja jangan di cancel sampai muncul jendela berikutnya.

      • akan muncul beberapa option..option tersebut adalah file file apa saja yang kita inginkan untuk hapus.. pada dasarnya file file tersebut adalah file sampah yang tidak mempengaruhi kinerja windows. jadi tidak usah takut untuk menghapus file2 tersebut..kecuali jika anda merasa file tersebut penting, seperti recycle bin karena ada file yang masih ragu2 ketika anda hapus dari explorer atau temporary internet files jika history browsing anda sangat penting bagi anda (Optional). kemudian pilih OK>Yes tunggu sampai proses selesai

          2. HARD DISK CHECK 
      Setelah melakukan Disk Cleanup selanjutnya yang perlu kita lakukan adalah Hardisk check. Fungsi hardisk check adalah melakukan cek dan memperbaiki kerusakan data di dalam hardisk.
      • kembali ke jendela properties tadi kemudian klik tab tools yang terdapat pada bagian atas.

      • klik Check Now
        • Start. tunggu proses selesai.. jika keluar dialog box berarti hardisk yang akan di proses sedang di access oleh sistem biasanya terjadi pada partisi windows. klik yes dan proses disk check akan dilakukan secara otomatis ketika anda restart komputer. ga perlu cemas bila keluar tampilan warna biru ketika anda menyalakan komputer setelah melakukan proses ini. tunggu sampai proses berahir.. sekitar 15 menit.
           3. DISK DEFRAGMENT
        Disk Defragment berfungsi untuk merapikan lokasi data, sehingga data dapat dibuka dengan cepat.
        • Setelah Check disk selesai sekarang kita kembali ke jendela properties. di bawah tombol Check Now terdapat tombol Defragment Now.. Klik tombol tersebut kemudian akan muncul
        • pilih drive yang terlihat pada list kemudian klik Analize dan tunggu laporan hasil analisa apakah komputer kita perlu di defrag atau tidak, jika hasil analisa "You Need To Defragment This Volume" kemudian klik defragment. Jika hasil analisa "You Do Not Need To Defragment This Volume" berarti komputer anda masih cukup tertata dan tidak perlu di defragment anda bisa tutup jendela tersebut, tapi jika anda tetap menginginkan untuk melakukan defragment, klik defragment untuk menjalankan proses.
        • Tunggu proses defrag selesai kemudian pindah ke drive berikutnya yang terdapat pada list jendela defragment.
        Restart komputer dan komputer selesai di service.
         

        Tidak ada komentar:

        Posting Komentar